Waspadalah! Kaspersky Ungkap Modus Terbaru Penipuan lewat QR Code dari Nama Besar seperti Microsoft

Media Bekasi – Perusahaan keamanan siber global, Kaspersky, memperingatkan masyarakat terkait modus penipuan terbaru yang menggunakan QR Code dan mengatasnamakan perusahaan-perusahaan besar seperti Microsoft dan Office 365.

Tindakan penipuan ini dilakukan melalui email yang mengandung QR Code dengan ajakan mencurigakan.

Berdasarkan siaran pers resmi Kaspersky, email tersebut seringkali berisi pernyataan bahwa kata sandi akun pengguna akan segera kedaluwarsa, mengharuskan pengguna untuk memindai QR Code untuk mengakses akun mereka.

Selain itu, terdapat pula email yang memberitahukan bahwa sesi pengautentikasi telah berakhir dan menyarankan pengguna untuk segera memindai QR Code menggunakan ponsel cerdas untuk mengautentikasi ulang keamanan kata sandi.

Penting untuk dicatat bahwa tidak ada sistem autentikasi sah yang memerlukan pemindaian kode QR sebagai satu-satunya opsi bagi pengguna.



Halaman Selanjutnya
img_title

Artikel Terkait


Terbaru